POLEWALI MANDAR, investor.id - Menteri Agama (Menag) Republik Indonesia (RI) Prof. Dr. Nasaruddin Umar memberikan kejutan kepada para siswa madrasah di Pondok Pesantren (ponpes) Nahdlatul Ummah Kanang, Desa Batetangnga, Buanuang, Polewali Mandar Sulawesi Barat, Sabtu (30/11/24).
Kedatangan Nasaruddin untuk meninjau pelaksanaan simulasi makan bergizi seimbang dan gratis di tempat tersebut.
"Ini kita memberikan sebuah kejutan bahwa madrasah tidak ada bedanya dengan sekolah lain. Sama sama menikmati pembangunan yang dicanangkan oleh presiden Prabowo untuk makan siang gratis," kata Nasaruddin kepada wartawan
Pria kelahiran Ujung-Bone, Sulawesi Selatan itu mengungkapkan program makan bergizi gratis adalah program pemerintah pusat. Program ini dapat dirasakan semua sekolah tanpa memandang latarbelakang.
"Kita tidak akan membeda-bedakan antar satu sama lain, (sekolah negeri ataupun sekolah madrasa) semuanya kita sama ratakan, semuanya sama," tegasnya.
Prof Nasaruddin mengatakan simulasi ini merupakan bagian dari program pemerintah yang bertujuan memberikan akses makanan bergizi secara merata kepada semua kalangan.
Kedatangan Nasaruddin didampingi Pj Gubernur Sulbar, Pj Bupati Polewali Mandar, dan pejabat lainnya.
Para santri terlihat sangat antusias saat menyantap makan siang geratis yang berisi nasi,sayur, telur, tahu, tempe dan ayam ditambah lagi dengan susu kemasan.
Program makan siang gratis merupakan wujud komitmen presiden Prabowo Subianto dan wakil presiden Gibran Rakabuming Raka demi meningkatkan kualitas gizi anak sekolah dan menggerakkan ekonomi nasional.
Usai memantau pelaksanaan makan siang gratis, Menteri Agama RI Nazaruddin melakukan penanaman pohon sukun di halaman Pondok Pesantren Nahdatul Ummah. Penghijauan ini dilakukan sesuai dengan deklarasi Istiqlal untuk lintas agama.
Tidak hanya itu, kedatangan Prof Nasaruddin di Kabupaten Polewali Mandar ini juga untuk menghadiri Haul AG. KH. Abdurrahman Ambo Dalle di Ponpes Al-Ihsan Kanang.
Haul ke 26 ini di hadiri ratusan santri dan masyarakat sekitar. Nasaruddin Umar juga membuka secara resmi pekan olahraga dan seni (Porseni) DDI Cup II tingkat Nasional.
Setelah menghadiri sejumlah kegiatan di Kabupaten Polman, Nasaruddin kemudian melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Majene untuk menghadiri kegiatan di salah satu Universitas di wilayah tersebut.
Editor: Maswin (maswin.investorID@gmail.com)
Follow Channel Telegram Official kami untuk update artikel-artikel investor.id
Baca Berita Lainnya di Google News